Sharing My Experience

Cara Memindahkan Kontak BBM ke Android Part 2 (100% Working)

Halo para pengunjung setia Trinotorianto Blog, Berhubung masih banyaknya kasus lupa Blackberry ID Sehingga kamu tidak bisa memindahkan kontak BBM ke Android. Kali ini saya mau kasih tips gimana caranya memindahkan kontak kamu jika kamu lupa Blackberry ID.


Tips 1 :

1. Pilih Forgot password yang akan dikirimkan ke email kamu
2. Setelah itu Reset Password kamu dan Gantilah dengan Password yang mudah diingat
3. Login Seperti Biasa di BBM Android kamu

Tips 2 :

Untuk Kasus berikut mungkin lebih sulit tetapi pasti berhasi 100%. Berikut cara kerjanya :

1. Buatlah Email baru untuk Blackberry ID kamu yang baru
2. Buatlah Blackberry ID kamu disini https://blackberryid.blackberry.com/bbid/registration/registration_eula.seam

Terkadang setelah kita Buat Blackberry ID  dan kita masukkan ke Blackberry ID padablackberry kita akan muncul tulisan "Blackberry ID not associated with this Device" berikut cara mengatasinya :

3. Buka Setting -> Application Manager
4. Hapus Blackberry Identity
5. Restart Blackberry kamu
6. Setelah hidup kembali, buka AppWorld kamu untuk mendownload kembali Blackberry Identity
7. Restart Lagi Blackberry kamu
8. Buka Setting -> Third Party -> Blackberry ID,  Login  dengan Blackberry ID kamu yang baru
9. Setelah Selesai login, Download BBM Versi 7.0
10. Restart Lagi blackberry kamu
11. Buka BBM kamu Login dengan Menggunakan Blackberry ID yang baru
12. BBM kamu akan merestore kontak kamu pada versi sebelumnya.

Pada Device Android kamu

13. Buka BBM yang telah di download di Android
14. Sign in dengan Blackberry ID yang kamu buat
15. Pilih Switch Device
15. Kontak kamu akan di Synchornize sesuai dengan kontak BBM  di Blackberry kamu

Sekian tips dari saya jika tidak mengerti silahkan tinggalkan pesan di komentar akan saya respon kembali terimakasih :)
0 Komentar untuk "Cara Memindahkan Kontak BBM ke Android Part 2 (100% Working)"

Back To Top